Resep Cara Membuat Brownies Oreo Choco Chip

Assalamualaikum.. Selamat pagi,,, pagi ini, yuk kita sarapan yang manis, seperti kalian yang manis- manis,,, hari ini sabtu seperti biasa bebikinan buat setor #uploadkompakan dng tema brownies, ini pertama kalinya saya bikin brownies lho..😄, ternyata gak terlalu ribet bgt,, cukup sediakan dcc yang bnyk lah, hasilnya pasti nyoklat bgt 😍
Ini resepnya saya cari dari mboh google 

 
Bahan Brownies Oreo Choco Chip :
4 btr telur
150 gr margarin
150 gr dark cooking chocolate ( DCC potong kecil2)
100gr gula halus
85 gr tepung terigu
20 gr coklat bubuk


Cara membuat Brownies Oreo Choco Chip :
1 Siapkan Loyang ukuran 20x20, alasi dng kertas roti dan olesi mentega serta taburi dgn tepun, sisihkan
2. Panaskan oven di suhu 180°C
3. Lelehkan DCC bersama dengan margarine, biarkan dingin.
4. campur tepung terigu, coklat bubuk, sisihkan.
5. mixer telur dan gula hingga larut dengan kecepatan tinggi hingga mengembang lalu tambahkan campuran tepung dan coklat bubuk, sambil di ayak.
6. setelah tercampur rata masukkan DCC dan margarine yg sudah dilelehkan tadi.
7. Oven hingga matang dengan suhu 180 derajat selama 25 menit.
8. Setelah mateng, dinginkan sbntr, dan setelah dingin baru brownies siap untuk di sajikan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Brownies Oreo Choco Chip"

Posting Komentar