RESEP LUMPIA AYAM KENTANG KUAH CUKO

RESEP LUMPIA AYAM KENTANG KUAH CUKO :
8 lembar kulit lumpia siap pakai
putih telur untuk perekat
minyak goreng untuk menggoreng lumpia

Bahan Isi:
100gr ayam cincang, tumis dengan sedikit margarin
1/4 kg kentang rebus, kupas kulitnya potong dadu kecil-kecil
2 tangkai daun bawang, daun seledri secukupnya
1 butir telur ayam

Bumbu:
1sdt bawang putih bubuk koepoekoepoe
Garam, merica secukupnya


Cara Membuat LUMPIA AYAM KENTANG KUAH CUKO :
campur semua bahan & bumbu sampai merata, sisihkan.
Kemudian isi kulit lumpia dengan 1 sdm bahan isi, bentuk seperti melipat amplop, rekatkan dengan putih telur. Setelah semua kulit lumpia sudah di isi,panaskan minyak dengan api sedang.
goreng lumpia dengan api sedang hingga warnanya kuning keemasan. Angkat tiriskan.

Lumpia ayam kentang ini bisa dinikmati dengan cabe rawit utuh, atau kuah cuko yang biasa untuk pempek.

Cara Membuat Kuah Cuko:

Didihkan 1/2 liter air, masukkan 125gr gula aren/gula jawa, tambahkan larutan air asam jawa secukupnya sesuaikan selera. tambahkan 1 sdt bubuk bawang putih + 4 buah cabe rawit atau sesuaikan dengan selera, garam secukupnya.
Masak semua bahan sampai air agak menyusut, saring.
Selesaaaiii ^^

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP LUMPIA AYAM KENTANG KUAH CUKO"

Posting Komentar